Cara Membuat Piscok


Bahan kulit piscok :

1.Tepung Terigu

2.Putih telur (1 butir)

3.Gula 

4.Garam

5.Air putih

 

Bahan piscok :

1.pisang

2.Cokelat batang atau meses coklat secukupnya

3.Tepung terigu cair secukupnya

4.Air secukupnya

 

Cara membuat kulit piscok:

•Campur semua bahan dan tambahakan air.

•Aduk hingga tercampur rata. 

•Panaskan wajan tanpa minyak dengan api kecil.

•Jika wajan sudah cukup panas, oleskan minyak ke permukaan wajan tipis-tipis hingga merata.

•lalu oleskan adonan ke permukaan wajan tipis-tipis hingga merata.


Cara membuat piscok:

•Potong pisang secara memanjang.

•Selanjutnya, siapkan kulit piscok yang telah kita olah tadi dan taruh pisang di atasnya.

•Jangan lupa menambahkan coklat kedalamnya.

•Lalu oleskan tepung tepung terigu cair di sekeliling kulit piscok agar mudah menempel.

•Gulung hingga rapat dan lakukan hingga pisang dan kulit piscok habis.

•Siapkan minyak dan tunggu hingga panas.

•Lalu goreng piscok hingga kecoklatan.

•Piscok pun siap disajikan

 

Selamat mencoba :)

Posting Komentar untuk "Cara Membuat Piscok"